Semarak Pemilos 2021 SMAN 1 Pacitan

Kamis, (4/11/21), SMA Negeri 1 Pacitan melaksanakan kegiatan Pemilihan Ketua Organisasi Intra Sekolah (Pemilos) 2021 sebagai kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh MPK 271. Pemilos diikuti oleh seluruh warga sekolah, mulai dari siswa-siswinya, guru, hingga staf TU karena semua warga SMA Negeri 1 Pacitan memiliki hak pilih. Kondisi pandemi mengakibatkan kegiatan Pemilos dilakukan secara online dalam 2 tahun terakhir melalui zoom dan live streaming di YouTube yang dimulai dari pukul 08.00 WIB-selesai.
OSIS mengirimkan 3 kandidatnya untuk Pemilos ini, dimulai dari kandidat nomor urut 1 Sulistyo Tri Atmaja (XI MIPA 4), kandidat nomor urut 2 Rafi Hasan Kamaluddin (XI MIPA 3), dan kandidat nomor urut 3 Giovanni Yustisio (XI MIPA 1). Terdapat 2 rangkaian inti acara pada kegiatan Pemilos, yaitu debat calon ketua OSIS dan pemungutan suara. Debat calon ketua OSIS dilaksanakan melalui zoom dan YouTube, sedangkan pemungutan suara dilakukan lewat web Pemilos yang sudah disiapkan panitia. Web Pemilos dapat diakses menggunakan PIN yang dibagikan oleh koordinator setiap kelas. Kegiatan Pemilos 2021 diakhiri dengan terpilihnya kandidat nomor urut 3 Giovanni Yustisio sebagai ketua umum dan kandidat nomor urut 2 Sulistyo Tri Atmaja sebagai ketua 1.
Menurut Zhaqian Rouf (XII MIPA 2) selaku Ketua Pelaksana Pemilos 2021 serta Ketua Umum MPK 271 2020/2021, Pemilos ini, pasti terdapat kendala karena anggota organisasi MPK 271 kurang mempunyai pengalaman apalagi kan di kegiatan online dan ini termasuk pemilos perdana untuk online dan perisapannya juga berbeda dengan pemilos offline biasanya. Dengan adanya antusias dan semangat teman-teman untuk bisa beradaptasi dengan keadaan yang ada. Kegiatan dapat dilaksanakan dengan lancar, termasuk proses konsultasi ke para guru. “Kemarin terdapat sedikit miskom terkait dengan pembagian token. Namum, hal tersebut bukan menjadi masalah besar karena segera diatasi dan segera selesai”, tuturnya.
Sementara Ketua Umum MPK 271 2021/2022, Athaya Deandra (XI MIPA 6), menuturkan bahwa dirinya merasa seperti mendapat pengalaman hal baru untuk menjadi bagian dari kepanitiaan Pemilos ini, sebagai pemilih pun Dean merasa dihargai karena sudah diberikan hak pilih dan data perhitungan suaranya disampaikan secara terbuka. “Alhamdulillah pelaksanaan sudah bisa dikatakan lancar, walaupun tetap ada kekurangan sebagai keterbatasan hamba-Nya. Seperti, kendala sinyal dan adanya kedatangan tamu sekolah yang diluar kendali kita semua. Namun, untuk seluruh pelaksanaan yang lainnya dari setiap kelompok juga sudah sangat bagus dan kondusif situasional,” lanjutnya.