SMAN 1 Pacitan Kirimkan Siswa ke KSN Tingkat Nasional
Pada tanggal 13-16 September 2021 SMA Negeri 1 Pacitan kembali menampilkan siswa-siswi dalam mengikuti KSN tingkat Provinsi. KSN merupakan Kompetisi Sains Nasional yang sebelumnya adalah Olimpiade Sains Nasional.
KSN adalah ajang kompetisi tahunan dalam bidang sains bagi para siswa SD, SMP, dan SMA di seluruh Indonesia. Dalam KSN ini meliputi mata pelajaran Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Ekonomi, Kebumian, Geografi, Astronomi, dan Informatika Komputer. SMA Negeri 1 Pacitan mewakilkan 12 anak untuk maju ke tingkat Provinsi dan kembali bersaing untuk melanjutkan ke tingkat Nasional.
Dan yang lolos ke tingkat Nasional ada 90 siswa, untuk per mata pelajaran 10 siswa. Dengan bangganya SMA Negeri 1 Pacitan karena diantara 90 siswa yang lolos ke tingkat Nasional ada salah satu siswa dari SMA Negeri 1 Pacitan yang bernama Ivan Fahrizal yang berhasil melanjutkan ke tingkat Nasional.
Keluh kesah yang dirasakan oleh Ivan dalam menjalani KSN ini adalah kurang merasakan ciri khas KSN di bidang Astronomi karena biasanya sebelum pandemi, di Astronomi terdapat ronde observasi untuk mengamati objek langit secara langsung dan sekarang pengamatannya hanya lewat komputer karena pelaksanaannya daring.
Perasaan Ivan Fahrizal tentunya bangga karena bisa mewakili SMA Negeri 1 Pacitan dalam pelaksanaan KSN di tingkat Nasional. Dan ia juga bersyukur karena dari sekian ribu peserta masih diberi kesempatan untuk bersaing dengan peserta yang sekarang tinggal 100 anak.
Bukan Ivan saja yang bangga, tentunya Bapak Ibu guru SMA Negeri 1 Pacitan juga ikut merasa bangga karena dapat mencetak kembali siswa berprestasi dan tentunya siswa-siswi SMA Negeri 1 Pacitan juga bangga dan dapat termotivasi.